Tuesday, March 5, 2013

siapakah aku

rumput wangi berbaur kristal embun tanpa rayuan burung
celoteh serangga menyindir kesendirian
begitu senyapkah duniaku?
aku bercermin dalam riak telaga...
siapakah aku???

Kamu adalah Aku

keluarlah kamu disaat kamu "merasa" benar
bukan sebagai kamu yang ada
bukan sebagai sesaji dunia semata
bukan sebagai bromocorah tanpa makna
bukan sebagai kekalutan ego yang ada

diri kamu bukanlah karena "kamu"
hanya karena kamu penunjang rintihan tak tersalurkan
bisa pula ketahanan ringkih tanpa sadar
mendusta titik terang yang jelas bersinar


apa yang kau lakoni meniti jejak terhapus?
tak guna juga menghakimi matahari biarpun dia teramat menyengat
kadar hatilah yang seharusnya menjadi juri kebiadaban rasa yang hangus
karena kau biarkan dia terpanggang dalam sekam

wahai rasa yang bening
hadirlah dalam kemurnian kekotoran hati
aku terkadang dalam lamunan tak berujung
andaikan kamu adalah aku

(aku belajar membaca)

filsafat dan ideologi global dalam kehidupan bermasyarakat

FILSAFAT

Filsafat adalah pandangan hidup seseorang atau sekelompok orang yang merupakan konsep dasarmengenai kehidupan yang dicita citakan

ciri ciri filosofi
- berfikir dengan menggunakan disiplin yang tinggi
- befikir sistematis
- menyusun suatu skema konsepsi
 - menyeluruh

4 persoalan yang ingin dipecahkan filsafat:
- hakikat hidup / dipelajari oleh metafisika
- apa yang dapat saya ketahui / epistamologi
- apakah manusia itu? / Atropologi filsafat

manfaat filsafat
- dasar bertindak
- dasar keputusan
- mengurangi konflik
- siap siaga menghadapi situasi dunia yang selalu berubah

beberapa ajaran filsafat
-materialisme - bahwa kenyataan yang sebenarnyaadalah badaniah, tidak mengakui kenyataan spiritual
- idealisme - hakikatnya kenyataan dunia adalah ide yang sifatnya rohani/pemikiran jiwa
- realisme - dunia batin/rohani dan dunia materi hakikatnya asli dan abadi
- pragmatisme - paham yang bersikap tidak mutlak (absolut), tidak doktiner tetapi relatif  tergantung kepada
                         manusia (manfaat hidup praktis)

disini saya mencoba menulis ulang ajaran seorang filsuf saja yaitu PLATO murid bapak Filsuf SOCRATES (mudah mudahan ga salah) mengenai paham idealis dan rasionalis/realis

PAHAM IDEALIS
- mengagungkan jiwa
- cita (imajinasi) adalah gambaran asli yang bersifat rohani dan jiwa terletak diantara imajinasi dan bayangan
  dunia  yang ditangkap oleh panca indera
- pertemuan antara cita (imajinasi) dan jiwa melahirkan ide
- mereka yang memiliki kebajikan dan kebijaksanaan mendapat posisi paling tinggi

idealisme adalah:
- orang yang menerima estetik, moral dan religius
- orang yang memiliki, memperhatikan dan membuat rencana dan program yang belum ada

landasan berfikir:
- aspek moral
- metafisis = konsep diri secara gaib (imajinasi)
- harmoni alam (dunia) dan manusia

menurut Plato manusia memiliki 3 elemen
- kemampuan menggunakan bahasa dan berfikir
- elemen tubuh dalam bentuk nafsu badaniah, hasrat dan kebutuhan
- elemen rohani (jiwa) seperti emosi dan keinginan moral (kehormatan, kesedihan,kesusahan)

 PAHAM REALIS/RASIONALIS

ciri cirinya:
- akal adalah alat terpenting
- kebenaran ditentukan melalui pembuktian, logika dan analisis yang berdasarkan fakta daripada melalui
  iman, dogma atau ajaran agama
- manusia selalu mempunyai ide yang dipelajari berdasarkan pengalaman
- ide berdasarkan kenyataan dasar dan pikiran manusia
- manusia harus mempunyai prinsip yang benar dan nyata berdasarkan logika
- prinsip dianggap sebagai sesuatu yang apriori (pengetahuan yang ada sebelum bertemu dengan
  pengalaman

Rene' Descartes dinyatakan sebagai bapak filsafat modern dengan semboyannya "COGITO ERGO SUM"
(saya berfikir, jadi saya ada)



IDEOLOGI

Ideologi adalah kumpulan ide atau gagasan, kata ideologi diciptakan oleh DESTUTT de TRACY.
Tujuan utama ideologi adalah untuk menawarkan perubahan melalui proses pemikiran normatif.
Ideologi adalah sistem pemikran abstrak yang diterapkan pada masalah publik sehingga membuat konsep ini menjadi inti politik.

Dalam hal ini banyak sekali ideologi ideologi yang berkembang dan dianut, tapi saya rada males nulisnya...jadi saya cuma nulis beberapa ajaran ajaran orang terkenal yang saya tau dan agak nyambung aja nih,

paham /ajaran SOEKARNO tentang TRISAKTI:
- berdaulat dibidang politik
- berdikari dalam bidang ekonomi
- berkepribadian dalam budaya

paham/ajaran Napoleon Bonaparte:
- kekuatan politik harus didampingi oleh kekuatan logistik dan ekonomi nasional

paham/ajaran Machiavelli:
- segala cara dihalalkan dalam merebut dan mempertahankan kekuasaan
- untuk menjaga rezim, politik adu domba adalah sah
- dalam dunia politik yang kuat pasti dapat bertahan dan menang

biarpun Machiavelli terkesan garang dan nyeleneh, tapi suka ga suka sepertinya ajaran dialah yang sekarang banyak dipakai meskipun banyak banget orang2, masyarakat dan kelompok yang ga akan mengakuinya, ya sebenernya sih harap maklum aja, jaga image lebih penting toh? hihihi.....

saya juga mau mengupas freemason ah, terlepas pro dan kontranya.. siapa tau dia juga sebenernya ada turunan dari dewi yunani yang namanya Narcissus trus kemasukkan pahamnya aristoteles...





kata kata bijak ala gw

KETIKA AKU AKHIRNYA MATI..
AKU INGIN ORANG ORANG AKHIRNYA MENYADARI
BAHWA AKU PERNAH ADA DIANTARA MEREKA....

sedikit kata kata yang siapa tau bisa menjadi semangat dalam hidup berdasarkan pengalaman pribadi gw

- kebencian yang terpasung ibarat luka yang diberi belatung

- harta benda membuat orang lupa akan nyawanya

- sabar tanpa solusi adalah kebodohan!

- orang sukses belum tentu puas, orang yang telah puas pastilah sukses

-  mulialah mereka yang memberi tanpa mengingat dan menerima tanpa melupakan

- gengsi adalah salah satu alat yang akan membunuhmu!!!

- sesuatu yang berlebihan itu sumber petaka!

- dalam sehari tabunglah 1 ilmu, 1amal baik, 1kata maaf dan kurangi 1 keburukan

- cinta yang berlebihan adalah awal keegoisan!

- tak perlu jadi posisi untuk menjadi seorang pemimpin

- keberhasilan tanpa ridho ALLAH ibarat manusia yang sedang diet

- melebih lebihkan perkara dan selalu mengeluh adalah pekerjaan balita


mutiara hadist dan kata kata bijak islam

- Jauhi dengki karena dengki memakan amal kebaikan sebagaimana api memakan kayu bakar
   ( Nabi Muhammad SAW )

- sifat utama pemimpin ialah beradab dan mulia hati  (Imam Al ghazali)

- apabila seseorang itu memuji dirinya maka hilanglah cahayanya (Imam Malik)

- belum pernah saya berurusan dengan sesuatu yang lebih sulit daripada jiwa saya sendiri, yang kadang
   membantu saya dan kadang menentang saya (Imam Al Ghazali)

- hati hati terhadap orang yang teraniaya karena doanya akan terangkat sampai ke langit
  ( mutiara hadist Imam Ja'far As)

- ulama adalah kepercayaan para rasul, dan bila kau temukan mereka telah percaya pada penguasa maka
  curigailah ketakwaan mereka ( mutiara hadist Imam ja'far As)

- seseorang yang melihat kebaikan dalam berbagai hal berarti memiliki pikiran yang baik, dan seseorang
  yang memiliki pikiran baik mendapatkan kenikmatan hidup (Bediuzzaman Said Nursi)
  (maksudnya ketenangan kali yaa??)

Kalam Sayyidina imam Ali Karramallahu Wajhah

- sebaik baiknya kehidupan adalah yang tidak menguasaimu dan tidak pula mengalihkanmu dari
  mengingat ALLAH SWT

- tanyailah hati tentang segala perkara karena sesungguhnya adalah saksi yang tidak menerima suap

- berbicaralah niscaya kalian akan dikenal karena sesungguhnya seseorang tersembunyi dibawah lidahnya

kata kata bijak dari berbagai sumber yang ok

- mereka yang tidak bisa memaafkan orang lain menghancurkan jembatan yang akan dilewatinya (confusius)

- pelajarilah masa lalu jika ingin meramalkan masa depan (confusius)

- sebuah rencana yang hebat dapat gagal hanya karena kurangnya kesabaran (confusius)

- hidup itu sungguh sederhana tapi kita malah berusaha membuatnya rumit (confusius)

- memahami orang lain adalah kearifan, memahami diri sendiri adalah pencerahan (lao tze)

- orang bijak berbicara karena memiliki sesuatu untuk dikatakan, orang bodoh berbicara karena ia harus
   mengatakan sesuatu (plato)

- orang yang berilmu mengetahui orang yang bodoh karena ia pernah bodoh, orang yang bodoh tidak
   mengetahui orang berilmu karena dia tidak pernah berilmu (plato)

- ilmu seperti udara, ia begitu banyak diswkeliling kita, kamu bisa mendapatkannya dimanapun, kapanpun
   (socrates)

- kualitas bukanlah tindakan tapi kebiasaan (aristoteles)

- kebaikan terbesar adalah mereka yang berguna untuk orang lain (aristoteles)

- sifat pemalu adalah hiasan bagi pemuda, tapi celaan bagi usia tua (aristoteles)

- kebahagiaan tergantung pada diri sendiri (aristoteles)

- jangan mencoba menjadi orang sukses, jadilah orang yang bernilai (albert einstein)

- hebat itu melakukan sesuatu yang biasa dengan cara yang luar biasa (B.T Washington)

- seorang istri yang ideal adalah wanita yang memiliki suami ideal (B. Tarkington)

- saya belajar selama saya hidup, batu nisan akan menjadi ijazah saya (eartha kitt)

- imajinasi lebih penting daripada pengetahuan (albert einstein)

- kemiskinan adalah bentuk paling buruk kejahatan (mahatma gandhi)

- yang meninggikan derajat seseorang adalah adabnya, bukan asal keturunannya

- seni adalah kebohongan yang menyadarkan kita akan kebenaran (pablo piccaso)

kebencian adalah belatung

prinsip bisa kalah oleh cinta
ketika cinta menjadi hambar
maka prinsip akan mendapat nyawa

dalam ketenangan yang maksimal
tidak akan ada airmata
karena rasa tlah mati suri

mengapa hidup harus terpasung kebencian?
kebencian yang terpupuk ibarat memberikan belatung pada luka!

numerologi membangun rumah, pindahan, buka usaha dan watak

jumlahkan saja hari biasa dgn hari pasaran, kalo lebih sisanya diulang dari awal... contoh, 7 = kembali ke angka 1

1 = jumat
2 = sabtu
3 = minggu
4 = senin
5 = selasa
6 = rabu
7 = kamis

1 = kliwon
2 = legi
3 = pahing
4 = pon
5 = wage

1 = pitutur - menimbulkan banyak perkara
2 = sakit sakitan
3 = dihormati
4 = disenangi banyak orang
5 = sering berselisih, banyak masalah
6 = berduka cita, penuh kesedihan


biar afdol tambahin aja jumlah hari lahir dan pasaran yang punya... namanya juga usaha, kalo ga percaya ya ga masalah juga sihhh...

ini juga katanya watak baik dan buruk hari + pasaran yg udh digabungin...

lakune geni gedhe = jumat legi

sri kumbang          = minggu legi, minggu pahing, minggu kliwon, senin wage, senin kliwon, rabu legi, rabu
                               pahing, rabi pon kamis kliwon, jumat kliwon, sabtu legi, sabtu pahing, sabtu pon

sri agung              = senin pahing, senin pon, selasa pon, selasa kliwon, rabu wage, kamis legi, jumat wage,
                              sabtu wage

gigis wuni             = minggu pon, minggu wage, selasa wage, sabtu kliwon

pathol                   = selasa pahing, rabu kliwon, kamis pahing, kamis pon

peso                     = senin legi, selasa legi, kamis wage, jumat pahing



lakune geni gedhe = watak baik, sumber kekuatan
sri kumbang          = watak baik, sumber kemashyuran
sri agung               = watak baik, kemuliaan
gigis wuni              = watak kurang baik, kerugian
pathol                   = watak buruk, penyakit
peso                     = watak buruk, bahaya...



percaya sama ALLAH aja yaaa.... manusia kan cuma ngarang doang, bagusnya diambil, jeleknya buang jauh2 dahhh

                 








Monday, March 4, 2013

numerologi

HANACARAKA

ha,ya       = 10
da,ma,ta,pa,ra,ka = 8
ca,ja           = 3
ga,wa,la,tha,nya,dha,nga = 6
sa               = 12

hasil dibagi 7

sisa 1 = watak bijaksana
sisa 2 = dengki dan sombong
sisa 3 = beruntung
sisa 4 = kesulitan
sisa 5 = sangat jelek pengaruhnya
sisa 6 = sedang sedang
sisa 0 = damai

































































































numerologi

hari + weton jawa

minggu = 5                kliwon = 8
senin = 4                   legi      = 5
selasa = 3                 pahing  = 9
rabu = 7                   wage    = 4
kamis = 8                 pon      = 7
jumat = 6
sabtu = 9

1 = sri - segala hal baik melimpah
2 = lungguh - drajat/kedudukan
3 = dunia/kekayaan
4 = lara - kesulitan/kesusahan
5 = pati -lumpuh/mati

HANACARAKA

ha,da,pa,ma   = 1
na,ta,dha,ga   = 2
ca,sa,ja,ba     = 3
ra,wa,ya,tha   = 4
ka,la,nya,nga  = 5
---------------------------------------------------------------------------------------


numerologi

numerologi china

1=0
2=5
3=8
4=7
6=9

0= special, langka
1= satu satunya, saya, diri sendiri/uang
2= mudah/penyakit
3= menemukan hidup/cekcok
4= mati, susah/selesai
5= tidak bisa/jahat
6= menuju, akan/surga
7= dapat, hoki/kekerasan
8= makmur/kekayaan
9= sukses

numerologi jawa (dalam perkawinan)

1= mati/gagal
2= kekayaan
3= bertolak belakang
4= kehilangan
5= kehormatan
6= lancar
7= pegat

1= jumat pon, rabu kliwon
2= sabtu wage, jumat kliwon, senin pon, rabu pahing, kamis pon, selasa pon, minggu pon
3= selasa kliwon, minggu kliwon, sabtu legi, jumat pahing, senin kliwon, kamis kliwon
4= kamis pahing, selasa pahing, minggu pahing, senin pahing, rabu wage
5= rabu legi, sabtu pon, jumat wage
6= kamis wage, sabtu wage, minggu wage, sabtu kliwon, jumat legi, senin wage
7= senin legi, rabu pon, kamis legi, selasa legi, minggu legi, sabtu pahing





malaikat kecil

aku mencintai anak anakku dalam hening
aku mencintai anak anakku dalam fikir
masa yang panjang yang kelak akan dimengerti
betapa mereka adalah segalanya

17092012

dalam dekapan kecewa

hidupku ramai dengan masalah
yang kukira tak menjadikan beban
karena kasih dan kepercayaan

hidupku dalam belenggu tipu daya
mengharap manusia keluar dari kemunafikan

hidupku berbaju kebencian
ketika kutahu udaranya kotor oleh pemanfaatan

hidupku menjadi serpihan
ketika yang disampingku menjadi buta dalam penglihatan

sibuk atas nama perhatian tanpa perhatian
yang seharusnya lebih diperhatikan

kemana aku menumpahkan muntah?

dalam dekapan kecewa, kemarahan, kesedihan, kesepian
aku tertidur pulas


17092012